Proses Wayang Bocor – Seri 4 “Semelah (God Bliss) a.k.a “In The Name of Semelah”

Preview Pertunjukan

IFI/LIP Yogyakarta – 18 Desember 2016

 

Setelah melalui proses latihan selama tiga bulan sejak bulan September, pada bulan Desember ini, latihan Wayang Bocor difokuskan untuk pementasan pada 18 Desember 2016 di IFI/LIP Yogyakarta. Pementasan ini merupakan preview pertunjukan dan pentas pamit untuk publik terbatas. Pentas ini sekaligus juga digunakan oleh tim untuk evaluasi pertunjukan secara keseluruhan untuk disempurnakan pada saat pentas di Amerika Serikat nantinya pada bulan Januari 2017.

Pementasan yang berlangsung mendapat tanggapan cukup antusias dan positif dari publik. Penonton yang hadir terdiri dari para undangan, publik umum, dan wartawan dengan total penonton sebanyak 180 orang. Kapasitas gedung pertunjukan yang terbatas, tidak dapat mengakomodir publik yang ingin ikut menyaksikan pentas ini.

Saat ini, tim Wayang Bocor kembali fokus latihan untuk persiapan pentas di Amerika Serikat pada bulan Januari 2016 dengan tiga kota tujuan yaitu New York, North Carolina, dan Los Angeles. Pertunjukan di Amerika Serikat merupakan commission work dari Asia Society. Selain proses latihan, tim Wayang Bocor juga mulai mempersiapkan proses pengepakan seluruh set, properti, kostum dan seluruh material pertunjukan dikarenakan dalam keberangkatan ini tidak akan digunakan cargo barang. Tim tidak menggunakan cargo merupakan wacana baru dan bagian dari proses agar pertunjukan ini selalu bisa dikemas dengan sederhana dan jumlah tim yang cukup mini.

Comments are closed.